Selasa, 13 Januari 2026

Pangdam I/BB Pimpin Sertijab, Penyerahan Jabatan, dan Tradisi Korps Pejabat Kodam I/BB

Darmanto - Selasa, 18 November 2025 10:34 WIB
Pangdam I/BB Pimpin Sertijab, Penyerahan Jabatan, dan Tradisi Korps Pejabat Kodam I/BB
Sudarmanto
Medan |sumut24.co -

Baca Juga:
Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Rio Firdianto memimpin acara serah terima jabatan, penyerahan jabatan, serta tradisi korps bagi sejumlah pejabat utama Kodam I/BB. Kegiatan berlangsung di Gedung Balai Prajurit Makodam I/BB, Senin (17/11/2025).

Pada kesempatan tersebut, Pangdam I/BB menyerahkan tugas kepada Kolonel Inf Iwan Budiarso sebagai Danrem 023/Kawal Samudera yang baru. Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan serah terima jabatan Asops Kasdam I/BB dari Kolonel Inf Sandi Kamidianto, S.I.P., M.I.P., kepada Kolonel Inf Eko Antony Chandra Lestianto, M.H. Berikutnya, dilaksanakan serah terima jabatan LO TNI AL dari Kolonel Marinir Martuah Junjungan S., S.T., M.Tr.Hanla, M.M. kepada Kolonel Marinir Djuman Widianto, S.E.

Selanjutnya, Pangdam I/BB memimpin penyerahan jabatan Kabekangdam I/BB dari Kolonel Cba Andi Sugandi, S.E., M.I.P., serta penyerahan jabatan Kababinminvetcadam I/BB dari Kolonel Inf Bismark Sitorus kepada Pangdam I/BB. Pada momen yang sama, Pangdam juga melepas Kolonel Inf Mochammad Ridwan, S.I.P., yang telah menuntaskan pengabdiannya sebagai Pamen Ahli Bidang Ekonomi.

Dalam amanatnya, Pangdam menegaskan bahwa alih tugas dan jabatan merupakan bagian dari pembinaan organisasi untuk memperkuat kualitas kepemimpinan serta meningkatkan kinerja Kodam I/Bukit Barisan. Ia berharap para pejabat yang menerima amanah baru dapat segera beradaptasi dan memberikan kontribusi optimal di lingkungan tugas masing-masing.

Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat, penyerahan cinderamata, ramah tamah, dan sesi foto bersama. Hadir dalam kegiatan tersebut Kasdam I/BB, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, Danrindam I/BB, para Asisten Kasdam I/BB, para Pamen Ahli, para Kabalakdam I/BB, para Komandan Satuan, serta Ketua Persit KCK Daerah I/Bukit Barisan beserta pengurus.(W02)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Darmanto
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian Pimpin Rakor Pemulihan Pasca Bencana Di Sumatera Utara
Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel Gabungan Perdana Awal Tahun 2026
Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat Dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan
Kapolres Asahan Pimpin Korps Raport Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Purna Bhakti Personel Polres Asahan
Sekda Pakpak Bharat Jalan Berutu,S.Pd. Pimpin Apel Awal Tahun 2026
Menjaga Stabilitas Keamanan dan Ketertiban, Karutan Kelas I Labuhan Deli Eddy Junaedi Pimpin Kegiatan Razia Gabungan
komentar
beritaTerbaru