Selasa, 13 Januari 2026

Peringati Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80, Polres Padang Lawas Gelar Donor Darah

Administrator - Selasa, 06 Januari 2026 16:21 WIB
Peringati Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80, Polres Padang Lawas Gelar Donor Darah
Istimewa
Baca Juga:

Palas | Sumut24.co

Dalam rangka memperingati Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80, Polres Padang Lawas menggelar kegiatan bakti kesehatan berupa donor darah. Kegiatan kemanusiaan ini berlangsung di Poliklinik Polres Padang Lawas, Senin (5/1/2026), mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai.

Aksi sosial tersebut diikuti oleh 28 personel Polres Padang Lawas, mulai dari unsur pimpinan hingga anggota. Kegiatan ini menjadi bentuk nyata komitmen Polri dalam mendukung ketersediaan stok darah sekaligus mempererat kepedulian sosial terhadap masyarakat.

Hadir langsung dalam kegiatan tersebut Kapolres Padang Lawas AKBP Dodik Yuliyanto, S.I.K, didampingi Kasatintelkam IPTU Wahyu Sukma, seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Padang Lawas, serta personel Polres dan Polsek jajaran.

Kapolres Padang Lawas AKBP Dodik Yuliyanto, S.I.K, mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini bukan sekadar seremonial peringatan hari jadi, tetapi juga bentuk pengabdian Polri kepada masyarakat.

"Kegiatan donor darah ini merupakan wujud kepedulian sosial Polri, khususnya dalam membantu ketersediaan darah bagi pasien yang membutuhkan. Kami berharap dapat membantu PMI dan rumah sakit dalam memenuhi kebutuhan darah," ujar AKBP Dodik Yuliyanto.

Rangkaian kegiatan diawali dengan proses pendaftaran dan pemeriksaan kesehatan peserta di Poliklinik Polres Padang Lawas. Proses pengambilan darah dimulai sekitar pukul 09.00 WIB dan berlangsung hingga seluruh rangkaian selesai.

Dari kegiatan tersebut, seluruh darah yang terkumpul langsung diserahkan kepada Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Padang Lawas untuk selanjutnya dilakukan uji kelayakan, pemrosesan, dan pendistribusian ke rumah sakit sesuai kebutuhan pasien.

Kapolres menegaskan, peringatan Hari Jadi Fungsi Intelijen Polri ke-80 ini menjadi momentum penting untuk memperkuat peran Polri sebagai institusi yang humanis dan peduli terhadap kemanusiaan.

"Semoga darah yang terkumpul hari ini dapat bermanfaat dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap sesama," pungkasnya.

Sementara itu, Ps Kasubsi Penmas Polres Padang Lawas Bripka Ginda K. Pohan menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini turut melibatkan RSUD Sibuhuan dan PMI Kabupaten Padang Lawas sebagai bentuk sinergi lintas instansi.

"Kegiatan donor darah ini bertujuan untuk menjaga ketersediaan stok darah di PMI dan rumah sakit agar tidak mengalami kekurangan, sekaligus sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap kesehatan dan keselamatan masyarakat," jelas Bripka Ginda.

Seluruh rangkaian kegiatan berakhir sekitar pukul 12.00 WIB dan berlangsung aman, tertib, serta lancar.zal

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ismail Nasution
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Kejati Sumut Gandeng PMI Kota Medan Lakukan Kegiatan Donor Darah Jelang Natal dan Tahun Baru 2026
Setetes Darah, Sejuta Harapan: PMI Pantai Labu dan Pasar Kamu Bersatu dalam Aksi Kemanusiaan
Setetes Darah, Secercah Harapan: Polsek Pantai Labu, LPA, dan PMI Bersatu dalam Aksi Donor Darah Sambut Hari Anak Sedunia
Satu Semangat Untuk Sesama : LAPAS Binjai Gelar Donor Darah Peringati Hari' Bakti Kemenimipas
Rayakan Hari Listrik Nasional ke-80, PLN UID Sumatera Utara Gelar Aksi Donor Darah Serentak Bersama PMI
Sambut HUT ke-74, Humas Polda Sumut Gelar Donor Darah Serentak Wujud Kepedulian untuk Sesama
komentar
beritaTerbaru