Selasa, 13 Januari 2026

Mendapat Infomasi Dari Masyarakat, Polresta Deli Serdang berhasil amankan Pelaku Judi Togel

Administrator - Senin, 17 November 2025 10:56 WIB
Mendapat Infomasi Dari Masyarakat, Polresta Deli Serdang berhasil amankan Pelaku Judi Togel
Istimewa

Deliserdang -Satuan Reserse Kriminal Polresta Deli Serdang berhasil mengungkap praktik tindak pidana perjudian jenis togel di Desa Damak Dusun Maliho Kec. Bangun Purba Kab. Deli Serdang, Rabu (12/11/25).

Baca Juga:

Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Hendria Lesmana, S.IK, M.Si melalui Kasat Reskrim Kompol Risqi Akbar, S.IK, MH menyampaikan penangkapan kasus ini bermula dari adanya laporan masyarakat terkait dengan adanya aktivitas tindak pidana perjudian jenis togel di lingkungan mereka.

"Laporan kami terima dari masyarakat terkait dengan adanya aktivitas perjudian jenis togel, mendapati infomasi tersebut personil Sat Reskrim melakuka penyelidikan, kami berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial JHP, usia 38 tahun, pada pukul 21.30 WIB," jelasnya Kasat Reskrim

JHP diamankan di Dusun III Desa Damak Maliho Kec. Bangun Purba Kab. Deli Serdang di Warung Billiard milik seorang warga. Saat JHP ditangkap petugas juga turut menyita beberapa barang bukti.

"JHP ini merupakan juru tulis perjudian jenis togel dan petugas turut mengamankan barang bukti berupa uang Rp. 6000.(enam ribu rupiah) dan 1 (satu) unit Hp Merek Oppo yang berisi nomer tebakan (togel). Ujar Kompol Risqi


Saat ini, tersangka dan seluruh barang bukti telah diamankan di Mapolresta Deli Serdang untuk proses hukum lebih lanjut. JHP dijerat Pasal 303 ayat (1) ke-2e KUHPidana Jo Pasal 2 ayat (1) Undang-Undang RI Nomor 7 Tahun 1974 tentang Penertiban Perjudian.rel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ismail Nasution
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Press Release Satres Narkoba Polres Labusel Ungkap 27,869 Gram Ganja, Satu Buruh Asal Padang Ditangkap
Kapolrestabes Medan Menerima Kunjungan Dan Denpom I/5 Medan, Ini Komitmenya
Satlantas Polres Asahan Tangani Perdamaian Lima Korban Lakalantas Secara Beruntun Dibeberapa Titik di Kisaran
AKBP Muhammad Agustiawan,S.T.S.I.K.M.H Resmi Kapolres Pakpak Bharat
Polrestabes Medan Gelar KRYD Besar, Jermal 15 Disapu Bersih
Dari Masjid ke Dialog, Polres Padang Lawas Buka Ruang Curhat Warga
komentar
beritaTerbaru