JMSI Sumut Anugerahkan Award 2025 kepada AKBP Wira Prayatna atas Dedikasi Humanis di Dunia Kepolisian
JMSI Sumut Anugerahkan Award 2025 kepada AKBP Wira Prayatna atas Dedikasi Humanis di Dunia Kepolisian
kota
Baca Juga:
- Walikota meninjau langsung pengerjaan rehabilitasi Jalan AMD Kelurahan Tanjung Pinggir Kecamatan Siantar Martoba
- Wali Kota menghadiri RUPS-LB PT Bank Sumut, yang digelar di Kantor PT Bank Sumut, Jalan Imam Bonjol Kota Medan
- Wali Kota Letnan Dalimunthe Ungkap 9 Prioritas Pembangunan Padangsidimpuan Dalam RKUA-PPAS Tahun 2026
P.Siantar l Sumut24.co
Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi SH MKn menghadiri Focus Group Discussion (FGD) bersama Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby Afif Nasution SE MM, di Aula Raja Inal Siregar Kantor Gubernur Sumut, Jalan Diponegoro Kota Medan, Kamis (03/07/2025) siang. Dalam FGD tersebut Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution SE MM menyampaikan akan menerapkan lima hari sekolah mulai Tahun Ajaran Baru 2025/2026.
Bobby menekankan pentingnya peran orang tua pada pelaksanaan program tersebut. Menurutnya, orang tua juga mesti berperan pada pengembangan karakter anak.
"Maka dari orang tua, kita inginkan ada khusus sehari-dua hari peran orang tua terlibat. Jangan juga setelah program ini kita buat, justru (anak-anak) masuk ke bimbel semua," kata Bobby.
Bobby juga mengharapkan para bupati dan wali kota di Sumut turut mengkaji apakah penerapan lima hari sekolah bisa diterapkan juga untuk SD dan SMP di daerah masing-masing.
Pemprov Sumut sendiri hanya memiliki wewenang pada SMA, SMK, dan SLB. Sementara bupati dan wali kota berwenang untuk SD hingga SMP.
"Kalau boleh ini dikaji juga, apabila diterapkan dari SD sampai SMP bagaimana penerapannya. Kalau sekolah lima hari apa manfaatnya," kata Bobby.
Selain program lima hari sekolah, Bobby juga menyampaikan Program Sekolah Gratis di Sumut. Ia meminta Kepala Dinas Pendidikan Sumut untuk menyegerakan program tersebut. Menurutnya, program tersebut sejalan dengan program Presiden Prabowo Subianto.
Tidak hanya itu, Bobby kini juga sedang menyiapkan program sekolah unggulan di Kepulauan Nias. Ia menargetkan lima sekolah unggulan terbangun di Sumut.
"Target kita maunya lima. Setahun satu, target kami mudah-mudahan lima," tukas Bobby.
Penerapan sekolah lima hari telah mendapat dukungan dari berbagai pihak. Salah satu pihak yang mendukung adalah Ketua DPRD Provinsi Sumut Erni Ariyanti.
"Pada prinsipnya kami DPRD Sumut mendukung program baik yang dilakukan Bapak Gubernur Sumut," kata Erni.
Sebagai informasi, Dinas Pendidikan Sumut telah melakukan berbagai langkah terkait persiapan penerapan lima hari sekolah. Mulai menyusun kajian akademik, melaksanakan diskusi internal dan lintas bidang, sosialisasi siswa dan orang tua, melaksanakan survei publik, dan pengembangan sistem pelaporan dan pemantauan.
Turut hadir pada FGD tersebut, bupati/wali kota se-Provinsi Sumut, perwakilan kementerian, para Kepala Cabang Dinas Pendidikan Sumut, akademisi, pemimpin perguruan tinggi negeri dan swasta, pimpinan yayasan pendidikan, tokoh masyarakat, dan peserta FGD lainnya.
Wali Kota Pematangsiantar Wesly Silalahi usai FGD mengatakan Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar siap melaksanakan instruksi Gubernur Sumut Bobby Nasution untuk mengkaji penerapan lima hari sekolah bagi siswa SD dan SMP di Kota Pematangsiantar.
"Terlebih dahulu nanti kita lihat penerapannya di tingkat SMP dan SMA," sebut Wesly. (LP)
Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
JMSI Sumut Anugerahkan Award 2025 kepada AKBP Wira Prayatna atas Dedikasi Humanis di Dunia Kepolisian
kota
Pemerintah Kabupaten Simalungun Terima SimbolSimbol Pahlawan Nasional Tuan Rondahaim dari Ahli Waris
kota
Berkunjung Ke Kemenhut RI, Wakil Bupati Simalungun Bahas Penguatan Pengelolaan dan Pemanfaatan Hutan Bersama Wakil Menteri Kehutanan
kota
sumut24.co BATUBARA l PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) bersama Komisi XII DPR RI dan sejumlah BUMN seperti Pertamina, Antam, PLN, BRI
News
Kolam Retensi Gagal Berfungsi, FPUSU Soroti Tata Kelola Infrastruktur Kampus
kota
Wakil Bupati Simalungun Hadiri Pelantikan Pengurus Kwarda Sumut, Pramuka Didorong Perkuat Peran dalam Pencegahan Narkoba
kota
Rakor Mitigasi dan Kesiapsiagaan Bencana di Kota Pematangsiantar
kota
Guru memeringati Hari Guru Nasional sekaligus HUT ke80 dan HUT PGRI
kota
Bawaslu Gelar Forum Belajar di Medan, Pakar Demokrasi Indonesia Mundur, Pemilu Hanya Legitimasi bagi Rezim Oligarkis
kota
Bank Sumut Peduli Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Alam di Sumut
kota