Selasa, 27 Januari 2026

Kodam XIX/TT Serahkan Bantuan Sosial untuk Korban Bencana di Sumatera Barat

Darmanto - Kamis, 04 Desember 2025 21:53 WIB
Kodam XIX/TT Serahkan Bantuan Sosial untuk Korban Bencana di Sumatera Barat
Ist
Padang |sumut24.co -

Baca Juga:

Kodam XIX/Tuanku Tambusai kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung percepatan penanganan bencana melalui penyaluran bantuan sosial bagi masyarakat terdampak di wilayah Sumatera Barat, Kamis (4/12/25).


Pada pukul 11.45 WIB, bertempat di Posko Terpadu Kantor Gubernur Sumatera Barat, Jl. Jenderal Sudirman No. 47 Kota Padang, telah dilaksanakan penyerahan dan penerimaan bantuan sosial sebanyak 22 item logistik yang diangkut menggunakan 5 truk.


Penyerahan bantuan tersebut diwakili oleh Personel Kodam XIX/TT atas nama Mayor Inf Zainal, serta turut didampingi oleh Kapoksahli Kodam XX/TIB, Brigjen TNI Benny Febrianto, S.Sos., M.I.P. Bantuan diserahkan secara simbolis kepada Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Provinsi Sumatera Barat, Bapak Fajar, selaku perwakilan pemerintah daerah.


Setelah proses serah terima, seluruh bantuan langsung didata dan dimasukkan ke Gudang BPBD untuk selanjutnya didistribusikan kepada masyarakat yang terdampak bencana di berbagai wilayah.


Bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Kodam XIX/Tuanku Tambusai terhadap saudara-saudara kita yang mengalami musibah, sekaligus wujud nyata kehadiran TNI dalam membantu pemerintah daerah menghadapi situasi kedaruratan (W02)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Darmanto
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Pemkab Sergai Serahkan Bantuan RST Program Kemensos RI, Wujudkan Hunian Layak bagi Warga Kurang Mampu
Camat Medan Marelan, Diduga Ada Main Soal Pengakatan Kepling 8 Kel. Tanah Enam Ratus
Lima Hari Berjibaku Di Alam Bulusaraung, TNI AD Temukan Black Box ATR 42-500
Bantuan Korban Kebakaran Diserahkan Waki Wali Kota di Kelurahan Kapias Pulau Buaya
PAC PKN Medan Marelan Serahkan Mandat Ranting Kelurahan Labuhan Deli Priode 2025 - 2030
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian Pimpin Rakor Pemulihan Pasca Bencana Di Sumatera Utara
komentar
beritaTerbaru