Rabu, 14 Januari 2026

Polres Padang Lawas Lakukan Pengecekan Senpi

Pastikan Keamanan Operasional Anggota
Administrator - Senin, 08 September 2025 21:34 WIB
Polres Padang Lawas Lakukan Pengecekan Senpi
istimewa
sumut24.co -Palas, Demi menjaga profesionalisme dan mencegah potensi penyalahgunaan, Polres Padang Lawas menggelar kegiatan pengecekan senjata api (senpi) dinas. Agenda ini dipimpin langsung oleh Waka Polres Kompol Sugianto, S.Pd, mewakili Kapolres Padang Lawas AKBP Dodik Yuliyanto, S.I.K., serta didampingi Kasi Propam Iptu Salim Saragih, S.H., di lapangan Apel Mapolres Padang Lawas, (8/9/2025).

Baca Juga:
Pengecekan ini difokuskan pada kelayakan senjata api, kebersihan, hingga kelengkapan administrasi pemegang senpi. Seluruh detail diperiksa secara cermat agar senjata yang digunakan personel tetap aman, layak, dan sesuai ketentuan peraturan Polri.

Waka Polres Kompol Sugianto, S.Pd., menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar rutinitas, melainkan langkah nyata untuk memastikan standar keamanan tetap terjaga.

"Pengecekan ini bertujuan memastikan senjata api, amunisi, serta kelengkapan administrasi personel pemegang senpi sesuai standar yang berlaku. Hal ini penting untuk mencegah penyalahgunaan senjata api sekaligus menjamin keamanan dalam penggunaannya," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pengecekan rutin juga menjadi bentuk pengawasan internal agar setiap perlengkapan operasional benar-benar mendukung kinerja anggota di lapangan.

"Kegiatan ini juga sekaligus meningkatkan kesiapsiagaan personel dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta sebagai langkah preventif untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," tambahnya.

Sementara itu, Ps Kasubsi Penmas Bripka Ginda K. Pohan menekankan pentingnya evaluasi berkala dalam penggunaan senjata api di lingkungan Polri.

"Senjata api adalah tanggung jawab besar. Dengan adanya pengecekan ini, kita pastikan personel yang memegangnya benar-benar layak dan sesuai ketentuan," ujarnya.

Kegiatan pengecekan senjata api ini diharapkan mampu meningkatkan profesionalisme serta tanggung jawab anggota Polres Padang Lawas dalam melaksanakan tugas, sehingga masyarakat merasa lebih aman dan terlindungi.(zal)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Bambang Sumantri
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
GM PLN UID Sumatera Utara Cek Langsung Kesiapan Kelistrikan Huntara Pascabencana di Batang Toru
Press Release Satres Narkoba Polres Labusel Ungkap 27,869 Gram Ganja, Satu Buruh Asal Padang Ditangkap
Kapolrestabes Medan Menerima Kunjungan Dan Denpom I/5 Medan, Ini Komitmenya
Satlantas Polres Asahan Tangani Perdamaian Lima Korban Lakalantas Secara Beruntun Dibeberapa Titik di Kisaran
AKBP Muhammad Agustiawan,S.T.S.I.K.M.H Resmi Kapolres Pakpak Bharat
Polrestabes Medan Gelar KRYD Besar, Jermal 15 Disapu Bersih
komentar
beritaTerbaru