Jumat, 25 Juli 2025

Antisipasi Peredaran Narkotik, Polres Padangsidimpuan dan Tim Gabungan Gelar Razia, AKBP Dr Wira : Meningkatkan langkah-langkah Preventif dan Represif

Administrator - Kamis, 30 Januari 2025 11:28 WIB
Antisipasi Peredaran Narkotik, Polres Padangsidimpuan dan Tim Gabungan Gelar Razia, AKBP Dr Wira : Meningkatkan langkah-langkah Preventif dan Represif
P. Sidimpuan |sumut24.co -

Baca Juga:

Pada hari Minggu, 26 Januari 2025, sekitar pukul 01.00 WIB hingga selesai, Polres Padangsidimpuan melaksanakan razia gabungan di beberapa titik salah satu nya RA Cafe & Resto, yang berlokasi di Jl. Lopo Ujong No. 8, Pudun Julu, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasatresnarkoba, AKP Gunawan Effendi, SH, dan melibatkan personel gabungan dari Satresnarkoba serta Polisi Militer Padangsidimpuan.

Razia ini bertujuan untuk mengantisipasi peredaran gelap Narkotik dan menciptakan situasi keamanan yang kondusif bagi masyarakat Kota Padangsidimpuan.

Langkah ini merupakan bentuk nyata komitmen Polres Padangsidimpuan dalam memberantas penyalahgunaan narkoba serta mencegah tindak kriminalitas yang berhubungan dengan zat adiktif.

Dalam razia tersebut, petugas melakukan beberapa tindakan, antara lain:

Petugas memeriksa beberapa individu yang berada di RA Cafe & Resto. Namun, tidak ditemukan barang bukti narkotika dari pengunjung, kemudian Seluruh ruangan di RA Cafe & Resto diperiksa untuk memastikan tidak ada aktivitas penyalahgunaan narkoba, tak lupa para pengunjung diberikan himbauan tentang bahaya narkoba dan dampak buruknya bagi kehidupan.

Dari Kegiatan razia tersebut menghasilkan beberapa poin penting, di antaranya Tidak ditemukan barang bukti narkoba di lokasi.

Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dr. Wira Prayatna, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan, "Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari komitmen kami dalam menjaga keamanan masyarakat Kota Padangsidimpuan. Kami akan terus meningkatkan langkah-langkah preventif dan represif untuk memberantas narkoba. Kehadiran Polri di tengah masyarakat bukan hanya untuk penegakan hukum, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap generasi bangsa agar terhindar dari bahaya narkoba."Ujar Kapolres

Sebagai informasi razia gabungan yang dilakukan di RA Cafe & Resto menjadi langkah penting dalam menjaga keamanan Kota Padangsidimpuan.

Dengan adanya tindakan preventif seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan bahaya narkoba serta mendukung upaya Polri dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari penyalahgunaan zat terlarang.zal

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Gila...Sesama Pengamen Saling Tikam di Padangsidimpuan, Ini Kronologi Lengkapnya
Ketua DPRD Terima Rancangan RPJMD 2025- 2029 dari Pemko Padangsidimpuan
Perintah Kalapas, Satgas Kamtib Lapas Padangsidimpuan Gelar Razia Insidentil
Ketahuan Maling Sawit, Suparman Diciduk Tim Satreskrim Polres Padangsidimpuan Bareng 11 Tandan Bukti
Ini Baru Kapolres, AKBP Wira Prayatna Raih Penghargaan Bergengsi dari Menteri PPPA, Komitmen Nyata Lindungi Perempuan dan Anak
Antisipasi Gangguan Kamtib, Lapas Padangsidimpuan Gelar Razia Kamar Hunian Perempuan
komentar
beritaTerbaru