Sabtu, 12 Juli 2025

Eks Gubsu Edy Rahmayadi Yakin Menang Lawan Bobby Nasution di Pilkada Sumut

Administrator - Rabu, 14 Agustus 2024 16:09 WIB
Eks Gubsu Edy Rahmayadi Yakin Menang Lawan Bobby Nasution di Pilkada Sumut
Baca Juga:

Jakarta I Sumut24.co
Mantan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi yakin bisa mengalahkan Wali Kota Medan Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024 yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.

Menurut dia, meski menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mendapatkan dukungan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), tak menjadi jaminan rakyat akan memilihnya.

"Oh yakin saya menang (lawan Bobby). Namanya demokrasi, ada yang mendukung dan ada yang tidak mendukung. Itulah demokrasi. Sehingga, silakan rakyat berpesta, tinggal memilih mana yang akan dipilih untuk menjadi pemimpin," kata Edy di DPP PDI Perjuangan (PDIP), Jakarta Pusat, Rabu (14/8/2024).


"Politik adalah suatu kendaraan demokrasi, politik mempunyai hak untuk menentukan siapa pemimpinnya," imbuhnya.


Ia mengaku tidak mendapat tekanan setelah menyatakan siap maju sebagai bakal calon gubernur Sumut dari PDIP.

"Tidak ada tekanan. Berjalan, berjalan, demokrasi. Tapi begitu ada tekanan, ada intimidasi, berarti dia tidak mencintai bangsa ini," katanya.

Sebelumnya, PDIP resmi mengumumkan dukungan kepada Edy untuk maju di Pilkada Sumut.

Surat rekomendasi dukungan itu resmi diberikan secara langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan para calon yang didukung PDIP sudah diputuskan oleh Megawati.

Hasto kemudian menyebut satu per satu nama bakal calon gubernur yang diusung seperti Edy Rahmayadi.

"Sumatera Utara, Letnan Jenderal TNI (Purn) Edy Rahmayadi," kata Hasto di kantor DPP PDIP, Rabu.red/komp


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Bobby Lantik 6 Pejabat Eselon II, Tiga Orang Impor Dari Kabupaten/Kota
Gubernur Lantik Sejumlah Pejabat Eselon II dan Madya Pemprov Sumut, Togap Simangunsong Jabat Sekda
Eksekusi Lahan Di Desa Amborgang Bermasalah
Tidak Ingin Terbengkalai, Wali Kota Medan Ingin Fungsikan Kembali Gedung Eks Perisai Plaza
Gerbrak Desak KPK Berani Periksa Gubernur Sumut dalam Pusaran Korupsi PUPR
KPK Didesak Segera Periksa Gubernur Sumut Bobby Nasution Terkait Kasus Korupsi PUPR
komentar
beritaTerbaru