Rabu, 14 Januari 2026

Serahkan SK Plt Kepala KUA, Kasi Bimas Islam Kemenag Deli Serdang Ingatkan Kolaborasi dan Koordinasi Lintas Kecamatan

Administrator - Minggu, 29 Juni 2025 21:45 WIB
Serahkan SK Plt Kepala KUA, Kasi Bimas Islam Kemenag Deli Serdang Ingatkan Kolaborasi dan Koordinasi Lintas Kecamatan
Istimewa
Baca Juga:

Deli Serdang – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Deli Serdang, Dr. H. Saripuddin Daulay, S.Ag, M.Pd, Yang diwakili oleh Kasi Bimas Islam, H. Mulia Banurea, S.Ag, M.Si, resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kutalimbaru dan Pantai Labu Di Ruangan Kepala Seksi Bimas Islam Kemenag Deli Serdang, Rabu (25/06/2025).


Plt. KUA yang ditunjuk adalah Amru Hasibuan, S.Hi dengan jabatan baru sebagai PLT Kua Kecamatan Pantai Labu, dan Nursito S.Ag dengan jabatan baru sebagai PLT Kua Kecamatan Kutalimbaru.

Kasi Bimas Islam Menyampaikan bahwa penunjukan ini merupakan bagian dari mekanisme dan prosedur tetap di lingkungan Kementerian Agama.

Penunjukan ini berdasarkan Surat Keputusan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Deli Serdang. "Tugas dan fungsi Plt Kepala KUA tidak jauh berbeda dengan kepala definitif, termasuk dalam pelayanan Bimas Islam, kegiatan kepenghuluan, dan pelayanan strategis lainnya," terang Kasi Bimas Islam.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dan koordinasi lintas kecamatan, mengingat Program Asta Protas Kemenag Harus terus berjalan dan jangan sampai ada kendala walaupun status nya masih Plt. Ujar Kasi Bimas Islam.

"Jadi, mohon kepada Plt. Kepala KUA sekalian, karena Kepala KUA ini dianggap sebagai manajer untuk segala hal, maka perlu kolaborasi dan koordinasi yang baik," imbuhnya.

Penyerahan SK dilaksanakan secara langsung dan disaksikan oleh jajaran pegawai Seksi Bimas Islam Kemenag Deli Serdang. Penunjukan ini diharapkan dapat menjaga kelangsungan pelayanan keagamaan dan administrasi umat di wilayah Kabupaten Deli Serdang terkhusus di Kecamatan Kutalimbaru dan Kecamatan Pantai Labu secara optima.rel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ismail Nasution
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Akselerasi Konektivitas dan Bahas Kualitas SDM, Audiensi Bupati–Wabup Sergai Perkuat Sinergi Lintas Sektor
PH Akhiruddin Bantah Pernyataan Kasi Intel Kejari Padangsidimpuan: "Bukan Menolak Putusan, Tapi Menolak Intimidasi Sita Aset di Luar Prosedur
Pemkab Asahan Perkuat Sinergi Organisasi Perempuan melalui Pelantikan DPD Wanita Pujakesuma 2026–2030
Terungkap! Direktur CV Rafli Akbar Ternyata Sudah Dipanggil Berulang Kali Tapi Mangkir Akhirnya Jadi Tersangka, Ini Kronologinya
Eksekusi Terpidana Korupsi Dana Desa Akhiruddin Rampung, Kejari Padangsidimpuan Tegaskan Sudah Sesuai SOP: Tidak Ada Arogansi, Semua Prosedural
Target Jelas, Komitmen Kuat: Karutan Labuhan Deli Tegaskan Bekerja dengan Integritas dan Sepenuh Hati
komentar
beritaTerbaru