Senin, 27 Oktober 2025

Wabup Madina Minta TPPS Fokus Program Intervensi Spesifik dan Intervensi Sensitif

Administrator - Rabu, 18 Oktober 2023 00:49 WIB
Wabup Madina Minta TPPS Fokus Program Intervensi Spesifik dan Intervensi Sensitif

Panyabungan | Sumut24.co

Baca Juga:

Wakil Bupati (Wabup) Mandailing Natal (Madina) Atika Azmi Utammi Nasution meminta Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Madina untuk fokus pada program intervensi spesifik dan intervensi sensitif.

“Pada workshop kali ini, saya minta jangan terlalu banyak program, cukup intervensi spesifik dan intervensi sensitif,” tegas Atika saat menyampaikan sambutan pada acara workshop asistensi teknik dan pengembangan kapasitas, kebijakan dan kelembagaan TPPS/OPD di Aula Ladangsari, Kecamatan Panyabungan, Madina, Sumut,  Senin (17/10/23).

Intervensi spesifik adalah kegiatan yang dilaksanakan untuk mengatasi penyebab langsung terjadinya stunting, sementara intervensi sensitif adalah kegiatan yang dilaksanakan untuk mengatasi penyebab tidak langsung terjadinya stunting.

Atika Nasution meminta keseriusan seluruh pihak untuk menurunkan angka stunting. Kegiatan ini, kata dia, berdasarkan Peraturan Presiden nomor 72 tahun 2021.

Terlalu banyak program kata Atika, membuat tim tidak fokus. Lahir program baru membutuhkan banyak waktu untuk belajar dan pelatihan kembali.

Menurut Atika Nasution, hal itu membuang-buang waktu. Anak-anak stunting dan berisiko stunting terus tumbuh. “Sementara kita terus-terusan pelatihan dan sebagainya. Kapan lagi kita turun langsung,” lanjutnya.

Dengan menjalankan program yang sudah ada, TPPS bisa lebih fokus mengelaborasi apa kebiasaan masyarakat madina yang dapat diterima masyarakat.

” Umur anak-anak akan bertambah terus. Saya meminta inovasi yang sudah ada saja dijalani. Kita perdalam,” kata Atika.

Berdasarkan penetapan dari survey studi status gizi Indonesia (SSGI) tahun 2021 prevalensi stunting di Madina 47,7% kemudian mengalami penurunan sebanyak 13,5% pada tahun 2022 hingga menjadi 34,2%.

Tren penurunan juga terjadi secara nasional dari 30,8% pada tahun 2018 menjadi 21,6% pada tahun 2022.(zal)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Kapolrestabes Medan Tinjau Kesiapan Launching Dapur SPPG 2, Dorong Efisiensi dan Kemandirian Pangan
Kapolrestabes Medan dan Ketua DPRD Kota Medan Sepakat Perkuat Sinergi Atasi Kemacetan dan Keamanan Kota
Kejari Deli Serdang Selamatkan Uang Negara Rp7,08 Miliar dari Dua Kasus Korupsi Besar
Desak KPK Tetapkan Mulyono Sebagai Tersangka Suap Proyek Jalan Sumut Rp 1,1 Miliar
Kasus Patgulipat Proyek Citraland Mulai Terkuak, KAMAK Desak Kejatisu Ungkap Pejabat Terlibat
FK USU adakan FUN Walk Bertema “Dari Kita Untuk Kita FK USU Jaya”
komentar
beritaTerbaru