Senin, 20 Oktober 2025

Bobby Jadi Kader PDIP, Shohibul : " Usaha Untuk Lebih Diterima Jadi  Cakada"

Administrator - Jumat, 13 Maret 2020 12:43 WIB
Bobby Jadi Kader PDIP, Shohibul :

Bobby Jadi Kader PDIP, Shohibul : ” Usaha Untuk Lebih Diterima Jadi  Cakada”

Baca Juga:

MEDAN I SUMUT24.co Bobby Nasution menantu Presiden resmi diterima jadi kader PDI-P. Itu adalah hal lumrah sah-sah saja, namun semuanya berpulang ke pusat dalam penentuan diusung menjadi kandidat Pilwako Medan. Memang kemungkinan PDI P Sumut maupun Medan sudah mengirim dua nama yang dikirim ke pusat untuk Pilkada Medan, Bobby dan Akhyar.

Pemerhati Sosial dan Politik UMSU Shohibul Anshor Siregar mengatakan, Bobby Nasution yang sudah menjadi anggota PDI P adalah bukan kader melainkan anggota baru. Sebab kalau disebut kader adalah orang yang sudah memiliki andil membela kepentingan partai dalam masa yang cukup panjang.

Saya melihat fakta itu adalah usaha untuk lebih diterima sebagai calon dari PDIP. Tidak ada orang yang dapat menghalangi keinginan Bobby itu meski pun orang tahu bahwa motif menjadi anggota PDIP memang untuk lebih memperkecil resistensi untuk dicalonkan.

Apakah hal itu bermakna akan dicalonkan? Bobby dan timnya berharap seperti itu.

Kita perlu waktu untuk menyaksikan apakah resistensi internal PDIP akan menurun atau malah makin tinggi dan itu sangat diperlukan oleh DPP PDIP untuk pengambilan keputusan.

Ditambahkannya Direktur Nbasis itu, Artinya ada dua dugaan Bobby masuk PDIP. Pertama karena membaca ada green light dan karena itu agar beban pusat tidak terlalu besar, maka ia dianjurkan agar masuk PDIP. Jika tak ada tanda-tanda, itu akan sedikit fatal baginya kelak diusung oleh partai lain padahal meski baru sekejap ia sudah menjadi anggota PDIP.

Kedua, karena ingin menambah kekuatan pertimbangan bagi PDIP Pusat maka tanpa pikir panjang ia merasa masuk PDIP akan menambah kredit point baginya sambil berharap resistensi itu berkurang.

Tentu saja Akhyar Nasution cukup kuat untuk dieliminasi, dan apa yang dilakukan oleh Bobby adalah pertanda kekuatan figuritas Akhyar Nasution yang sekarang menghadapi pro dan kontra pada tingkat pengambilan keputusan final di DPP PDIP.(red)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Tokoh Agama Kabupaten Deli Serdang Beri Apresiasi terhadap Kinerja Kapolda Sumut
KAMAK Apresiasi Gerak Cepat Kejati Sumut: Dorong Penahanan Petinggi PTPN II dan Mantan Bupati Deliserdang
Paspor Indonesia: Strategi Diplomasi, Hukum dan Mobilitas Global untuk Kemajuan Ekonomi.
Medan Bersepakat, DPC Ikanas Kota Medan Serukan Soliditas Menyongsong Musda Ikanas Sumut 2025
Jelang Satu Tahun Pemerintahan Prabowo–Gibran, Polres Asahan Gelar Patroli Gabungan Skala Besar
Susul 2 Pejabat BPN, Direktur PT.Nusa Dua Propertindo (NDP) Di Tahan Penyidik Kejati Sumut Diduga Terlibat Tindak Pidana Korupsi Pelepasan Asset PTPN
komentar
beritaTerbaru