Rabu, 08 Oktober 2025

Komunitas Sepeda ICC Rayakan Anniversary di RM Uni-Una, Usung Semangat Sport, Healthy, Happy

Administrator - Minggu, 28 September 2025 11:57 WIB
Komunitas Sepeda ICC Rayakan Anniversary di RM Uni-Una, Usung Semangat Sport, Healthy, Happy
Komunitas sepeda Independent Cycling Club (ICC) menggelar acara silaturahmi sekaligus perayaan ulang tahun di RM Uni-Una, Medan, Minggu (28/9/2025).ist
MEDAN | SUMUT24.co
Komunitas sepeda Independent Cycling Club (ICC) menggelar acara silaturahmi sekaligus perayaan ulang tahun di RM Uni-Una Medan, Minggu (28/9/2025). Kegiatan ini mengusung semangat "Sport, Healthy, Happy" yang menjadi identitas komunitas sejak berdiri.

Baca Juga:

Acara berlangsung meriah dan penuh keakraban, dihadiri oleh para tokoh dari berbagai kalangan, antara lain Ketua ICC Mustopa Kamal, Pembina ICC Soetarto, Arif T. Nugroho, Ahmad Arif, Kajari Samosir Karya Graham Hutagaul, Agam Sulaiman, Agus Marwan, Adam Falevi, serta Hendra selaku tuan rumah acara yang juga merayakan hari jadi Hendra bersama sang istri, Yenny Heryanti.



Ketua ICC Mustopa Kamal menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota dan tim yang telah turut menyukseskan acara tersebut.

"Ini adalah bukti nyata bahwa kebersamaan dan semangat sehat bisa terus kita bangun lewat hobi yang sama, yaitu bersepeda," ujarnya.

Sementara itu, Pembina ICC Soetarto menambahkan bahwa komunitas ini telah berdiri sejak 2015 dan kini telah berkembang dengan lebih dari 60 klub sepeda santai yang tersebar di berbagai daerah.

"Kami ingin terus memperluas jaringan sekaligus mendorong gaya hidup sehat lewat kegiatan bersepeda," ucapnya.

Acara ini juga turut dihadiri oleh Raja Sultan Deli, Mahmud Lamantjiji Perkasa Alam Shah, yang memberikan apresiasi dan semangat kepada seluruh anggota ICC.



"Komunitas seperti ini sangat penting untuk terus dibina. Selain menyehatkan, juga mempererat rasa persaudaraan lintas profesi dan budaya," kata Sultan Deli.

Komunitas ICC sendiri dikenal aktif menggelar kegiatan bersepeda di berbagai kota seperti Yogyakarta, Jakarta, Danau Toba, bahkan hingga Kuala Lumpur, sebagai bentuk misi memperluas jejaring dan menularkan semangat hidup sehat kepada masyarakat luas.

Dengan semangat kekeluargaan, komunitas ini terus tumbuh menjadi wadah positif yang menjembatani perbedaan dan menyatukan semangat sehat dalam kebersamaan. Red

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Presiden KOTA-RI: Eksistensi Komunitas Cinta Polri Tersebar Seantero Nusantara Adalah Bukti Polri Sungguh Sungguh Mereformasi Diri
Inalum Dorong Kemandirian Komunitas Lewat Pelatihan Keuangan dan Pelayanan Prima di Batubara
Komunitas Cinta Polri Kota-RI Dirikan Warung Berkah Pinggir Sungai di Deli Serdang
Komunitas Kawan Hebat Health Lifestyle dan Sustainable Kota Jambi Volunter Kesehatan Gratis
Komunitas Perempuan Menari Siap Catatkan Rekor MURI di ArtChipelaGong
Komunitas Sahabat Shaleha (KSS) Pimpinan Hj.Fauziah Bancin Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H
komentar
beritaTerbaru