Jumat, 28 November 2025

Lepas Ribuan Peserta USU Run 2024, Pj Gubernur Sumut Fatoni Ajak Masyarakat Terus Gelorakan Semangat Olahraga

Administrator - Senin, 09 Desember 2024 11:44 WIB
Lepas Ribuan Peserta USU Run 2024, Pj Gubernur Sumut Fatoni Ajak Masyarakat Terus Gelorakan Semangat Olahraga
Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni melepas ribuan peserta 'USU Run 2024'..ist
MEDAN - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni melepas ribuan peserta 'USU Run 2024'. Kegiatan ini merupakan rangkaian memeriahkan Dies Natalis ke-72 Universitas Sumatera Utara (USU) di Auditorium USU, Medan, Sumut, Minggu (8/12/2024).

Baca Juga:

Pada kesempatan tersebut, Fatoni mengajak para peserta USU Run 2024 untuk terus menggelorakan semangat olahraga, agar tubuh tetap bugar dan sehat. Hal ini sesuai dengan tema kegiatan USU Run 2024, yakni 'Bersemangat dan Kebersamaan'.

"Ayo, kita semua jadi bagian dari momen istimewa ini, kita terus gelorakan semangat hidup sehat dan berolahraga. Semuanya harus semangat, sesuai dengan tema kita hari ini 'bersemangat dan kebersamaan'," ucap Fatoni.

Usai melepas peserta USU Run 2024, Fatoni bersama Rektor USU Muryanto Amin, para dosen dan OPD Sumut juga bergabung bersama peserta mengikuti kegiatan tersebut.

Sementara itu, Rektor USU Muryanto Amin mengatakan kegiatan ini tidak hanya sekadar lari dan berolahraga namun ini adalah semangat dan kebersamaan dalam memeriahkan Dies Natalis ke-72 USU.

"Ini bukan sekadar lari, ini adalah perayaan atas tahun-tahun penuh dedikasi, prestasi, dan kontribusi USU untuk Indonesia," katanya.rel


Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Penuh Rasa Kekeluargaan, Pemkab Asahan Lepas Ketua PN Kisaran
Edarkan Sabu - Sabu, 1 Orang Buruh Harian Lepas Ditankap Polisi
Bupati Asahan Resmi Lepas Kontingen Festival Seni Qasidah (FSQ) Sumut 2025
Dalam Rangka Memperingati HUT RAPI ke 45, Ketua RAPI Kota Meda Melepas 5 Anggotanya ke Lampung
5 Atlet Berprestasi Asal Tanjungbalai Dilepas Wali Kota ke Jateng
Bupati Saipullah Nasution Lepas Kontingen MQK, 18 Orang Santri Ponpes Musthafawiyah Madina
komentar
beritaTerbaru