Rabu, 23 Juli 2025

Gelar Jumat Curhat, Polresta Deli Serdang Dengarkan Keluhan Masyarakat

Administrator - Jumat, 05 Juli 2024 13:27 WIB
Gelar Jumat Curhat, Polresta Deli Serdang Dengarkan Keluhan Masyarakat
Istimewa

Deliserdang I Sumut24.co
Agenda rutin jumat curhat di wilayah hukum Polresta Deli Serdang terus dilaksanakan. Dalam upaya Polri untuk menyerap aspirasi dan masukan terkait pelaksanaan tugas kepolisian ditengah masyarakat. Jum'at (05/07/24)

Baca Juga:

Siang tadi, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo, SIK, melalui Kabag Log Kompol Soedarjanto bersama Waka Sat Narkoba AKP R. Tambunan dan Kasi Humas Iptu Jm. Gabe Napitupulu, mengunjungi masyarakat desa Tanjung Mulia, Kecamatan Tanjung Morawa, Disini Kabag Log mendengar berbagai aspirasi, keluhan dan masukan masyarakat terutama terkait situasi kamtibmas di wilayah tersebut.

Dalam sambutannya Kabag Log mengatakan, kegiatan jumat curhat ini dilakukan untuk menjalin silahturami dengan warga agar lebih dekat berkomunikasi dengan masyarakat. Selain itu, juga sebagai sarana untuk menampung aspirasi maupun saran dan masukan dari masyarakat secara langsung. Ujarnya

"Jika ada permasalahan maka dengan ini kami bisa langsung mendengar permasalahan tersebut secara langsung" Jelas Kompol Soedarjanto.

Kabag Log menambahkan pesan-pesan dan himbauan terkait ketertiban lalu lintas, perjudian, narkoba, dan berbagai masalah kamtibmas lainnya.

"Saya mengajak seluruh masyarakat agar tertib dalam berlalu lintas, hindari narkoba dan perjudian dalam bentuk apapun. Saya juga berharap agar dapat mengurangi ataupun menghindari mengkonsumsi alcohol karena dapat menjadi penyebab terjadinya tindakan kriminal dan laka lantas," ucapnya.

"Selanjutnya saya menghimbau kepada masyarakat sekalian, agar dapat bekerja sama dengan pihak keamanan dalam hal ini Polresta Deli Serdang untuk menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif," tutupnya. Red

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Syahrul Cup kembali Bergulir, Kades Se SDH Tapsel Gelar Turnamen Sepakbola Sambut HUT Kemerdekaan ke-80
Wabup Madina Kunjungi Dua Lokasi Kebakaran di Mompang Julu, Atika Nasution : Harap Berhati-hati
Dekatkan Diri dengan Masyarakat, Polres Palas Gelar Jumat Curhat dan Berkah
Polres Palas Bongkar Jaringan Sabu di Pasar Sibuhuan,HS dan JL dibekuk Satresnarkoba
Polres Padangsidimpuan Hadirkan Senyum Lewat Program Jumat Berkah
Masyarakat Bagan Asahan Sampaikan Aspirasi Pada Reses Anggota DPRD Asahan Rury Chintya Angelia Pardede SE
komentar
beritaTerbaru