Kamis, 30 Oktober 2025
Satres Narkoba Polres Padangsidimpuan Ringkus Transaksi Sabu di Labuhan Labo

AKBP Dudung Setyawan ucapkan Terimakasih kepada Masyarakat

Amru Lubis - Jumat, 01 Maret 2024 21:03 WIB
AKBP Dudung Setyawan ucapkan Terimakasih kepada Masyarakat
Padangsidimpuan | Sumut24.co

Baca Juga:

Sebuah kegiatan penangkapan dilakukan oleh Tim Opsnal Satuan Reserse Narkoba (Resnarkoba) Polres Padangsidimpuan di Desa Labuhan Labo, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, Kota Padangsidimpuan. Tindakan ini melibatkan seorang pria dewasa yang diidentifikasi sebagai Muhammad Zul Anwar, seorang wiraswasta berusia 25 tahun.Kamis, 29/2/24

Menurut laporan yang diterima, tim mendapatkan informasi tentang transaksi narkotika golongan I jenis sabu yang sedang berlangsung di lokasi tersebut.

Setelah melakukan penyelidikan, petugas melihat perilaku mencurigakan dari Zul Anwar yang sedang mengendarai sepeda motor Honda Spacy tanpa plat nomor, tim langsung melakukan penangkapan (meringkus).

Dalam penggeledahan, petugas menemukan barang bukti yang mencurigakan, termasuk 4 bungkus plastik klip transparan berisi narkotika golongan I jenis shabu seberat 0,87 gram, serta barang lainnya seperti plastik assoy dan sebuah ponsel merek VIVO.

Kronologi penangkapan ini dijelaskan oleh Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dudung Setyawan, SH, SIK, MH, yang menyatakan, "Tim Opsnal Sat Resnarkoba Polres Padangsidimpuan menerima laporan dari masyarakat tentang transaksi narkotika di Desa Labuhan Labo. Petugas melakukan penyelidikan, dan saat tiba di lokasi, terdapat aktivitas mencurigakan dari Muhammad Zul Anwar, yang kemudian dilakukan penangkapan."

Zul Anwar juga mengakui bahwa barang tersebut diperolehnya dari seorang warga di Desa Huta Koje, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, yang hanya dikenalnya sebagai "K", namun saat petugas melakukan pengejaran, tersangka tersebut sudah melarikan diri.

Tersangka beserta barang bukti kemudian diamankan oleh petugas untuk penyelidikan lebih lanjut di Polres Padangsidimpuan.

Tindakan ini merupakan bukti nyata dari komitmen Polres Padangsidimpuan dalam memberantas peredaran narkotika dan menjaga keamanan masyarakat.zal

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amru Lubis
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Bupati Madina bersama H Saud Usman Nasution Hadiri Acara Reuni Akbar Alumni SMPN 1 Siabu, Sukhairi Nasution : Banyak manfaat dan insyaallah akan terus
Kepala BPS Sumut Nurul Hasanudin: Sumut Inflasi 2,50 Persen pada Februari 2024
komentar
beritaTerbaru