Minggu, 13 Juli 2025

Ketua DPRD Medan Ingatkan Kadishub, Laporan Lpju Rusak Kerap Diabaikan

Administrator - Kamis, 08 Agustus 2024 10:57 WIB
Ketua DPRD Medan Ingatkan Kadishub, Laporan Lpju Rusak Kerap Diabaikan
Istimewa
sumut24.co -Medan, Ketua DPRD Medan Hasyim SE minta Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Medan lebih respon terhadap keluhan masyarakat masalah pengadaan Lampu Penerangan Jalan Umum (Lpju) di Kota Medan. Keberadaan Lpju dinilai sangat penting untuk kenyamanan lingkungan bahkan meminimalisir tindak kejahatan.

Baca Juga:
"Kita minta Kepala Dishub Kota Medan Iswar Lubis supaya cepat merespon dan segera menyahuti keluhan masyarakat untuk perbaikan Lpju yang rusak. Banyak masyarakat mengeluh hingga berbulan bulan membuat pengaduan untuk perbaikan Lpju rusak/mati tetapi tak kunjung direspon dan direalisasikan," ujar Hasyim SE.

Dikatakan Hasyim, Dianya kerap menerima pengaduan warga terkait kerusakan Lpju di lingkungan masing masing. Parahnya pengaduan warga soal kerusakan Lpju lewat Call Centre tidak ditindaklanjuti pihak Dishub.

"Ini artinya Kepala Dishub Medan tidak bertanggungjawab dengan tugasnya. Padahal peralihan kewenangan masalah Lpju dari OPD lain ke Dishub upaya peningkatan pelayanan. Tetapi hal itu tidak terbukti," terang Hasyim.

Hasyim berpesan, kiranya Kepala Dinas Perhubungan Kota Medan Iswar Lubis supaya memberikan perhatian lebih fokus soal Lpju. "Baik itu soal perbaikan Lpju yang rusak bahkan penambahan pemasangan Lpju yang baru di setiap lingkungan. Lpju itu sangan penting demi kenyamanan lingkungan," ungkap Hasyim SE yang juga Ketua DPC PDI P Kota Medan itu. (R02)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Senam Bersama Masyarakat Kecamatan Medan Kota, Rico Waas: Semoga Membahagiakan Kita Semua
Paripurna DPRD Paluta Ranperda 2024 dan RPJMD 2025-2026,Reski Basyah Harahap Harap segera ditetapkan menjadi Perda
Pemkab Madina Soroti PT Sorikmas Mining dan PT SMGP saat Terima Kunjungan DPRD Sumut, Saipullah Nasution : IPM Masih Tertinggal
SMKN 4 Medan Diduga Lakukan Pungli Uang Perpisahan, Sekolah Bantah, Aktivis Desak Investigasi
Lembaga Korupsi Soroti Dugaan Kontrak Bodong Rp5 Miliar di Dinas SDABMBK Kota Medan
Polres Palas Tanam Jagung serentak Kuartal III Di Lahan Perhutanan Sosial
komentar
beritaTerbaru