Jumat, 30 Januari 2026

Gelombang Dukungan Masyarakat Mengalir: Tokoh Adat, Pemuda, dan Mahasiswa Padangsidimpuan Tegaskan Polri Tetap Mandiri di Bawah Presiden

Administrator - Kamis, 29 Januari 2026 21:49 WIB
Gelombang Dukungan Masyarakat Mengalir: Tokoh Adat, Pemuda, dan Mahasiswa Padangsidimpuan Tegaskan Polri Tetap Mandiri di Bawah Presiden
Istimewa

Padangsidimpuan | Sumut24.co

Baca Juga:

Gelombang dukungan dari tokoh masyarakat, pemimpin organisasi, dan elemen masyarakat di Padangsidimpuan menguatkan wacana agar Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tetap berada langsung di bawah Presiden.

Hal ini disampaikan melalui berbagai pernyataan yang menekankan pentingnya komando yang jelas, independensi, serta profesionalisme Polri dalam melaksanakan tugasnya.

Asroi Saputra, Ketua DPD BKPRMI Kota Padangsidimpuan, menegaskan bahwa langkah negara menempatkan Polri di bawah Presiden adalah sejalan dengan amanah reformasi.

Ia menekankan, "Negara kita adalah negara kepulauan, sehingga dibutuhkan komando yang cepat dan instruksi yang jelas. Polri di bawah Presiden akan lebih mandiri, netral, dan tegak demi hukum."

Pendeta Yosep Hutabarat, pimpinan Gereja Punguan Distrik 3 Angkola Tapanuli Selatan, juga menyatakan dukungan penuh terhadap Polri. Menurutnya, posisi Polri di bawah Presiden memperkuat presiden sekaligus memastikan Polri tetap menjadi alat negara yang profesional.

Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Tapanuli Selatan-Padangsidimpuan menegaskan dukungan penuh agar Polri tetap berada di bawah Presiden.

Hal senada disampaikan Abdul Husen Simamora, Ketua Sapma Pemuda Pancasila Kota Padangsidimpuan.

"Keberadaan Polri langsung di bawah Presiden memungkinkan institusi kepolisian menjalankan tugasnya secara optimal, profesional, dan independen. Polri akan mampu menjaga keamanan, ketertiban nasional, dan penegakan hukum dengan lebih baik." ujarnya.

Asal Harahap, Raja Luat Panusunan Bulung Kekurian Kedewanan Negeri Losung Batu, yang meliputi wilayah adat Padangsidimpuan, Siais, dan Muara Batang Gadis, menyatakan dukungan penuh kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, dan Kapolres Padangsidimpuan AKBP Wira Prayatna.

Ia menekankan, Polri Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan) akan lebih mudah diwujudkan jika jalur komando berada langsung di bawah Presiden.

"Kami sudah melihat loyalitas Polri di bawah komando Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam mendukung program prioritas presiden. Polri Presisi akan semakin kuat dengan komando yang jelas dan respons cepat terhadap kebutuhan masyarakat," tambahnya.

Berbagai gelombang dukungan yang menguat ini, posisi Polri di bawah Presiden dinilai akan memperkuat institusi kepolisian, menjaga netralitas, serta memastikan pelayanan publik yang lebih cepat dan efektif sesuai semangat Polri Presisi.zal

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ismail Nasution
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Komitmen Sukseskan Asta Cita Presiden RI, 51 SPPG Sudah Beroperasi di Sergai
Presiden Prabowo Lantik Keanggotaan Dewan Energi Nasional
BAKOPAM Sumut Tegaskan Dukungan Penuh terhadap Polri di Bawah Presiden
Presiden Prabowo Hadiri UK–Indonesia Education Roundtable, Bahas Penguatan SDM dan Pendidikan Global
Polri Kerahkan 11.625 Personel Tangani Bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar
Presiden Prabowo Gelar Rapat Terbatas di Hambalang, Menko Airlangga Hadir Bahas Agenda Strategis
komentar
beritaTerbaru