Rabu, 08 Oktober 2025

Prilly Latuconsina Kehilangan Ditinggal Pergi Teuku Rassya

Administrator - Kamis, 06 Oktober 2016 12:49 WIB
Prilly Latuconsina  Kehilangan Ditinggal  Pergi Teuku Rassya

Kepergian Teuku Rassya kuliah ke London, Inggris membuat Prilly Latuconsina sebagai teman dekatnya merasa kehilangan. Pasalnya, ia kehilangan teman main saat menghabiskan waktu luang.

Baca Juga:

“Merasa kehilangan ya namanya orang terdekat kita lagi ke luar pasti ngerasa kehilangan. Karena biasanya kan jalan gitu ramai-ramai sama dia juga, terus tiba-tiba dia di London kan ya enggak apa-apa namanya juga kuliah gitu,” kata Prilly di Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (5/10).

Bukan hanya Teuku Rassya, Prilly selalu merasa kehilangan saat ditinggal pergi jauh oleh teman-temannya. Teuku Rassya menambah deretan teman Prilly yang pergi kuliah di luar negeri.

“Kebetulan semua teman-teman aku kuliah di luar sih. Jadi aku kayak yang sendirian di sini. Teman-teman aku, sahabat-sahabat ada yang di Jepang (atau) Malaysia. Jadi kayak sendirian banget ya di sini,” tambahnya.

Hubungan jarak jauh yang dijalani tak membuat Prilly ambil pusing. Ia memanfaatkan teknologi agar bisa terus berkomunikasi.

“Komunikasi mah sekarang sudah gampang, kalau misalnya mau berhubungan. Ya tinggal face time, chat sekarang enggak terlalu susah,” tutupnya. (okz)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Bupati Solok Kunjungi Dapur SPPG Batang Barus Arosuka
Menunggu Parade Militer Korea Utara
Pastikan Pelayanan Hukum Berjalan Baik, Kajati Sumatera Utara Kunjungi Kejaksaan Negeri Gunung Sitoli, Kabupaten Nias Induk Hingga Kabupaten Nias Utar
Menuju Sumut Bebas Sampah Terbuka: Pemprov Dorong Sistem Sanitary Landfill di 24 Kabupaten/Kota
Stand Pemkab Asahan Sediakan Pelayanan Publik di PSBD ke-VI Tahun 2025
Apel Gabungan Bulan Oktober 2025 Dipimpin Wakil Bupati Asahan
komentar
beritaTerbaru