Senin, 14 Juli 2025

Pjs Bupati Asahan Kunker di Beberapa Kecamatan di Kabupaten Asahan

Amru Lubis - Selasa, 01 Oktober 2024 22:04 WIB
Pjs Bupati Asahan Kunker di Beberapa Kecamatan di Kabupaten Asahan
Baca Juga:

ASAHAN I SUMUT24.co

Pjs Bupati Asahan Basarin Yunus Tanjung MSi melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di beberapa Kecamatan, Selasa (01/10/2024). Kunker pertama dilakukan di Kecamatan Meranti, Pulau Bandring dan Rawang Panca Arga yang bertempat di Halaman Kantor Camat Meranti. Untuk yang kedua, Pjs Bupati Asahan mengunjungi Kecamatan Kota Kisaran Barat dan Kecamatan Kota Kisaran Timur.

Kunker yang dilakukan ini untuk melihat secara langsung kondisi Kecamatan dalam menghadapi tahapan Pilkada serentak 2024. Ini disampaikan Pjs Bupati Asahan saat menyampaikan bimbingan dan arahannya pada Kunker tersebut.

Basarin juga meminta kepada seluruh Kecamatan se-Kabupaten Asahan dapat membantu penyelenggara pemilu dalam menjalankan setiap tahapan Pilkada serentak 2024 diwilayahnya masing-masing. "Bantu penyelenggara pemilu dalam melaksanakan tahapan Pilkada serentak diwilayah masing-masing. Karena keberhasilan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Asahan tidak lepas dari bantuan dan dukungan pihak kecamatan", ungkapnya.

Untuk mensukseskan Pilkada serentak 2024, Pjs Bupati Asahan meminta kepada seluruh Camat se-Kabupaten Asahan, mengajak masyarakatnya untuk datang ke TPS nya masing-masing. "Datang ke TPS masing-masing dan gunakan hak suara, karena satu suara dapat membawa perubahan 5 tahun kedepan", ajak Pjs Bupati Asahan kepada masyarakat Kabupaten Asahan mengakhiri pidatonya.

Dikesempatan yang sama, seluruh Camat yang berhadir pada Kunker tersebut mengatakan, akan mendukung Pemerintah Kabupaten Asahan mensukseskan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Asahan, sehingga apa yang menjadi harapan dari Pjs Bupati Asahan dapat tercapai. Para Asisten, OPD, Camat Meranti, Camat Pulau Bandring, Camat Rawang Panca Arga, Camat Kecamatan Kota Kisaran Barat, Camat Kecamatan Kota Kisaran Timur, Forkopimcam Meranti, Forkopimcam Kota Kisaran, Kepala Desa/Lurah, Ketua TP PKK Kecamatan, Ketua TP PKK Desa/Kelurahan, Tokoh Agama, Tokoh masyarakat dan tamu undangan lainnya. (anju)



Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amru Lubis
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Bupati Asahan Serahkan Fasilitas Bantuan Sosial Pembangunan Ekonomi Masyarakat TA 2025
Tingkatkan PAD Tanjungbalai, Perda Dan Perwa Diterbitkan Wali Kota
Mulai Pilih Baju Sendiri, Saatnya Dukung Anak Tampil Nyaman dan Percaya Diri
PLN Serahkan Dana TJSL Untuk Pemberdayaan Rumah Garam Aceh Berbasis Listrik
Musikal Petualangan Sherina 2025 Kembali Hadir: Merayakan 25 Tahun Kisah Ikonik di Panggung Pertunjukan Indonesia
Iman Irdian - Chairil Mukmin Resmi di Lantik Wako Dan Wawako T. Tinggi
komentar
beritaTerbaru