Sabtu, 25 Oktober 2025

Polda Sumut Ungkap Sindikat Ganjal ATM di Medan dan Binjai

Administrator - Senin, 22 Januari 2024 21:57 WIB
Polda Sumut Ungkap Sindikat Ganjal ATM di Medan dan Binjai
Istimewa
Foto : Tersangka sindikat pencurian ganjal ATM ditangkap Polda Sumut.(W05)
Medan |sumut24.co -

Baca Juga:
Tim Jatanras Direktorat (Dit) Reskrimum Polda Sumut mengungkap kasus kejahatan pencurian dengan modus mengganjal kartu ATM yang sudah berpuluhan kali terjadi di kota Medan dan Binjai.

Dalam pengungkapan kasus mengganjal ATM yang dipimpin langsung Kasubdit III Jatanras Dit Reskrimum Polda Sumut, Kompol Bayu Putra Samara berhasil meringkus tiga orang tersangka.

Direktur Reskrimum Polda Sumut Kombes Pol Sumaryono melalui Kabid Humas Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan, pengungkapan kasus kejahatan dengan modus mengganjal ATM itu atas laporan tiga korban.

"Modusnya para pelaku mengganjal lubang kartu pada mesin ATM dengan menggunakan tusuk gigi," sebut Hadi, Senin (22/1/2024).

Hadi mengungkapkan, dari penyelidikan tiga orang tersangka berhasil ditangkap, yakni IS alias Wak Lobe, RS alias Bang Begal dan SS. Ketiganya beraksi di Kota Medan dan Binjai.

"Dari tangan pelaku disita barang bukti 64 kartu ATM milik para korban, sepeda motor san sejumlah Barang bukti lainnya," ujar Hadi.

"Polisi terus mengembangkan para pelaku lainnya," pungkasnya.(W05)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
SHARE:
Tags
beritaTerkait
SMAN 1 Medan Unggul Sementara, Turnamen Kapolda Sumut Cup 2025 Semakin Seru Menuju Semifinal
Wujud Kepedulian Polri! Brimob Polda Sumut Antar Jemput Anak Sekolah di Tapanuli Selatan
Bangun Keluarga Tangguh, PKK Sumut Evaluasi Empat Desa di AsahanK
Wujudkan Pelayanan Cepat dan Responsif, Kapolda Sumut Launching Unit Pamapta Secara Serentak
Brimob Sumut Siap Berangkat! Dansat Brimob Pimpin Pengecekan Kesiapan dan Doa Bersama Personel BKO PMJ
Polda Sumut dan Konsulat Jenderal Malaysia Perkuat Sinergi Keamanan Lewat Program Lawatan Akademik Sespimti Polri
komentar
beritaTerbaru