Minggu, 26 Oktober 2025

Polisi Ungkap Kasus Perdagangan Gadis Bawah Umur Modus Biro Jodoh

Administrator - Selasa, 05 Desember 2023 10:50 WIB
Polisi Ungkap Kasus Perdagangan Gadis Bawah Umur Modus Biro Jodoh

MEDAN | SUMUT24.co

Baca Juga:

Polres Pelabuhan Belawan mengungkap praktik Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) terhadap anak di bawah umur.

Empat orang pelaku berhasil diamankan, yakni seorang wanita berinisial MN, dua pria mengaku wartawan serta pengelola tempat usaha foto kopi.

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Josua Tampubolon, mengatakan, modus operandi MN selaku pihak biro jodoh bersama sejumlah temannya merekrut wanita tertentu untuk dinikahkan dengan pria yang berada di luar negeri.

Seorang gadis di bawah umur berinisial SS, warga Kecamatan Hamparan Perak, Deliserdang akan dinikahkan dengan seorang pria asal Tiongkok setelah seluruh dokumen kependudukannya dipalsukan.

“Sebelum korban dibawa ke luar negeri personel, Polres Pelabuhan Belawan terlebih dahulu sudah menerima laporan TPPO itu dari masyarakat,” sebut Josua, Selasa (5/12/2023).

Dari laporan itu, lanjutnya, personel Unit PPA Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap MN bersama tiga pria sebagai sindikatnya.

“Pelaku MN mengaku bersama rekannya berhasil merekrut korban sesuai permintaan rekanan di luar negeri dengan mendapat imbalan sebesar Rp 10 juta,” ungkapnya.

Hingga kemarin, kepolisian masih mengembangkan kasus itu. “Terhadap para pelaku telah dilakukan penahanan,” pungkasnya.(W05)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
beritaTerkait
PT.Japfa aksi Peduli Penanganan Sampah Bersama Masyarakat Di Danau Toba.
Penyidik Polres Batubara Diduga Alergi Wartawan Ditanya Soal Junaini Ditetapkan Tersangka, Halomoan Gultom : Gak Ada Hak Bapak Tanyakan Itu
Kadis Kesehatan drg Irma Suryani MKM mencanangkan Kesatuan Gerak PKK KB
Kejatisu Pastikan Soal Dugaan Korupsi PUPR Sumut Tuntas,   Mulai Kepemimpinan Bambang Pardede & Marlindo Harahap jadi sorotan
Ketua Pewarta Berikan Baju Kebesaran ke Kasi Humas dan Kanit Paminal Polrestabes Medan
Jumat Barokah dan Sambut HUT ke-7 Pewarta.co, Ketua Pewarta Bagi-bagi Sembako ke Pengemudi Betor dan Jukir
komentar
beritaTerbaru