Senin, 14 Juli 2025

Legenda Voli Nasional Hadir di Sumut, MAVI Gelar Coaching Clinic Bersama 30 Tim dari Berbagai Daerah

Administrator - Minggu, 13 April 2025 12:30 WIB
Legenda Voli Nasional Hadir di Sumut, MAVI Gelar Coaching Clinic Bersama 30 Tim dari Berbagai Daerah
Istimewa
Baca Juga:

Deli Serdang -Dalam upaya meningkatkan kualitas dan pembinaan atlet bola voli di daerah, Pengurus Mantan Altet Voli Indonesia ( MAVI) bersama sejumlah legenda voli nasional menggelar coaching clinic di Sumatera Utara. Kegiatan ini diikuti oleh 30 tim, terdiri dari 15 tim putra dan 15 tim putri dari berbagai daerah seperti Rantau Prapat, Simalungun, Asahan, Deli Serdang, Kota Medan, dan sekitarnya, Minggu 13 April 2025

Acara yang penuh antusias ini menghadirkan tokoh-tokoh besar di dunia bola voli nasional, di antaranya Edi Witoko, Luciana Taroreh, Sugeng Purnomo (Sekjen PBVSI dan mantan atlet nasional), serta Toni Riadi. Mereka disambut hangat oleh Ketua Koordinator Wilayah (Korwil) MAVi Sumatera Utara, Kombes Pol Abdul Azaz Siagian, didampingi oleh pengurus MAVi lainnya seperti Paryono, Rianto, Fitra, Ari Sinik, Syarizal, Irawan, R. Qomariah, dan Wahyu Juliati.

Dalam sesi pembinaan, Edi Witoko menekankan pentingnya keseimbangan antara kekuatan fisik dan mental bagi atlet bola voli. Menurutnya, dua aspek tersebut sangat menentukan performa atlet di lapangan. Luciana Taroreh turut menyampaikan bahwa postur tubuh, terutama tinggi badan, menjadi salah satu syarat utama bagi pemain voli untuk bisa bersaing di level atas.

Ketua MAVI Korwil Sumut, Kombes Pol Abdul Azaz Siagian, menyampaikan apresiasinya atas kehadiran tim PBVSI dan para legenda voli nasional. "Ini merupakan kebanggaan besar bagi MAVi Sumut karena untuk pertama kalinya kami menggelar turnamen yang diikuti banyak peserta dari berbagai daerah. Kehadiran legenda seperti Edi Witoko dan Luciana Taroreh menjadi motivasi luar biasa bagi para peserta," ungkap Komves Abdul Azaz, Siagian didampingi oleh Paryono, Fitra, Anto Genk, dan pengurus lainnya.

Coaching clinic ini tidak hanya menjadi wadah berbagi ilmu dan pengalaman, tetapi juga diharapkan mampu melahirkan bibit-bibit unggul atlet voli dari Sumatera Utara yang siap bersaing di tingkat nasional.

Seperti diketahui kegiata turnamen akan digelar Senin, 14 April 2025

Pukul 08.00 – 11.00 WIB: Coaching Clinic hari kedua.

Pukul 12.00 – 13.00 WIB: Istirahat.

Pukul 13.00 – 14.00 WIB: Pengukuhan Pengurus MAVI Korwil Sumut.

Pukul 14.00 WIB: Pembukaan resmi Kejuaraan Bola Voli Antar Klub U-15 se-Sumut 2025.

Seluruh panitia dihimbau untuk tetap solid, menjaga komunikasi dan koordinasi yang baik demi kelancaran seluruh agenda kegiatan. Semangat sportifitas dan kebersamaan menjadi kunci sukses kejuaraan ini dalam mencetak bibit unggul bola voli Sumatera Utara dan Indonesia. Rel

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Ismail Nasution
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Wali Kota dan Ketua TP PKK menyaksikan langsung Gubernur dan tim bertanding Mobile Legends
Semarak Final Kejuaraan Voli Antar Club U15 MAVI Sumut 2025: Momentum Kebangkitan Bakat Muda Bola Voli Sumatera Utara
Ketum MAVI Wiji Astuty Lantik Pengurus MAVI Sumatera Utara 2025–2029, Mantan Atlet Voli Siap Berkontribusi Bangun Olahraga Nasional
PLT Dirut PDAM Tirtanadi, Ewin Putra, Apresiasi Kejuaraan U-15 Voli se-Sumut
Coaching Clinic Bersama Legenda Voli Nasional Edi Witoko, Tingkatkan Kualitas Atlet Muda di Sumut
Legenda Voli Indonesia Hadir di Sumut, Meriahkan Coaching Clinic dan Kejuaraan U-15 MAVI 2025
komentar
beritaTerbaru