Kamis, 23 Oktober 2025

Hadiri Pelantikan PW Angkatan Puteri Al Washliyah Sumut, Ijeck: Penggerak Keluarga Samawa

Administrator - Sabtu, 31 Agustus 2024 17:15 WIB
Hadiri Pelantikan PW Angkatan Puteri Al Washliyah Sumut, Ijeck: Penggerak Keluarga Samawa
Istimewa
Baca Juga:

Medan - Anggota DPR RI terpilih Dapil Sumut I Musa Rajekshah menyampaikan apresiasinya kepada Pengurus Wilayah (PW) Angkatan Puteri Al Washliyah (APA) Sumatera Utara (Sumut) yang terus semangat dalam berorganisasi memperkuat perannya sebagai pilar utama penggerak keluarga sakinah mawaddah warohmah (Samawa).

Hal ini disampaikan Ijeck, sapaan akrab Musa Rajekshah saat menghadiri Pelantikan PW APA Sumut Periode 2023-2027 di Aula Univa Medan, Jalan Sisingamangaraja, Sabtu (31/8/2024).

"Narkoba, pergaulan bebas dan pengaruh negatif kemajuan teknologi saat ini cukup mengkhawatirkan bagi anak-anak kita khususnya anak-anak perempuan. Kita berharap kehadiran Angkatan Puteri Al Washliyah ini bisa mengajak anak-anak kita makin mendekatkan diri kepada Allah SWT dan Insyaallah nanti kalau pada saat dia menikah bisa dia membawakan dirinya sebagai istri dan bisa membawa keluarga menjadi keluarga yang sakinah mawaddah warohmah," ujar Ijeck.

Ijeck berharap PW APA Sumut yang baru saja dilantik bisa terus meningkatkan manfaatnya, membantu menjadikan generasi muda menjadi generasi yang beriman dan bertaqwa. "Mudah-mudahan semuanya kita bisa berbuat untuk agama, untuk bangsa dan negara ini," katanya.

Sementara itu Ketua PW APA Sumut terpilih Azizah didamping Sekretaris Zubaidah Khan dan Bendahara Fatmah Sitorus menyampaikan misinya untuk membesarkan APA Sumut. "Melalui organisasi ini kita berharap bisa produktif, mampu menyiapkan dan menyisihkan waktu kita untuk memikirkan kemaslahatan umat terutama perempuan namun tidak meninggalkan citra kita sebagai seorang ibu," katanya.

Hadir dalam acara Ketua Umum PP APA Sri Nurhalina, Ketua PW Al Jam'iyatul Washliyah Dedi Iskandar Batubara dan seluruh pengurus.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Administrator
Sumber
:
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Dialog Nasional “Pemuda Berkarya, Bangsa Berdaya” Dorong Inovasi dan Kesetaraan untuk Indonesia Maju
Pemuda Solok Didorong Jadi Wirausahawan: Disdikpora Luncurkan Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Pemula
Ketua PAC PP Medan Kota" Rifqi Aulia Tanjung SH Priode 2023-2026 Resmi Dilantik
Ketua Forduli DA Raja Doli Harahap Apresiasi Putra Aloban Kembali Pimpin UPTD PU Gunungtua
Satresnarkoba Polres Madina Tangkap Dua Pria Saat Transaksi Narkoba di Warung Hutabargot,Barbut Sabu 12,51 Gram Disita!
PPPK Asahan Siap Mengabdi, Ikuti Pelantikan Serentak Daring Kemensos RI
komentar
beritaTerbaru