Jumat, 24 Oktober 2025

Erry: Warga Dukung Pengembangan Danau Toba Resmikan Convention Hall Hotel Hineni Taput

Administrator - Kamis, 28 Juli 2016 07:57 WIB
Erry: Warga Dukung Pengembangan Danau Toba  Resmikan Convention Hall Hotel Hineni Taput

TARUTUNG | SUMUT24

Baca Juga:

Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Ir H Tengku Erry Nuradi MSi mengapresiasi masyarakat Tapanuli Utara (Taput) yang dinilai merespon positif pengembangan Danau Toba menjadi kawasan wisata bertaraf internsional dengan membangun hotel dan menyiapkan convention hall yang dapat digunakan sebagai ruang rapat dan berbagai kegiatan.

Apresiasi tersebut dikemukakan Tengku Erry Nuradi saat meresmikan convention hall Hotel Hineni milik keluarga Fatimah Hutabarat SE, Jl Raja Johanes, Tarutung, Taput, Minggu (24/7).

Hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Sumut Evi Diana Erry, Bupati Taput KRA Jonny Sitohan Adinegoro, anggota DPR RI, anggota DPRD Taput, tokoh masyarakat, tokoh agama dan undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Erry mengatakan, pemerintah pusat serius mengembangkan kawasan Danau Toba menjadi kawasan wisata bertaraf internasional dengan menggulirkan sejumlah program, baik penyiapan infrastruktur maupun kebijakan strategis.

“Bapak Presiden juga telah mengeluarkan Pepres Badan Otoritas Danau Toba yang akan bekerja merumuskan, mengawal dan mendorong pembangunan kawasan Danau Toba,” sebut Erry.

Program penyiapan infrastruktur, sebut Erry, diantaranya rencana pembangunan jalan bebas hambatan (tol) yang menghubungkan Tebing Tinggi menuju Kota Parapat di Kabupaten Simalungun.

Komitmen pemerintah tersebut layak mendapat dukungan dari 7 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) di kawasan Danau Toba, termasuk Pemkab Taput.

“Pemkab harus berbenah dan mendukung program ini. Baik dari sisi kebijakan, regulasi peraturan daerah dan strategi tata ruang dan pengelolaannya,” pesan Erry.

Demikian juga masyarakat maupun pengusaha yang ada di daerah, harus jeli melihat potensi yang ada. Salah satunya penyiapan tempat penginapan, ruang pertemuan dan lain sebagainya.

“Kita harus optimis, tingkat kunjungan wisatawan ke Danau Toba akan meningkat drastic dalan 2 tahun kedepan. Tentu kita harus menyiapkan berbagai kebutuhan, baik itu pelayanan maupun fasilitas pendukung. Convention Hall ini misalnya, merupakan salah satu sarana yang nantinya akan dibutuhkan pengunjung untuk melakukan berbagai kegiatan,” terang Erry.

Sementara Bupati Taput, KRA Jonny Sitohan Adinegoro mengatakan, langkah awal dalam menyahuti program pengembangan Danau Toba menjadi kawasan wisata bertaraf internasional salah satunya adalah dengan mengeluarkan kebijakan pembersihan keramba apung yang ada di kawasan perairan Taput.

Jonny mengatakan, Taput merupakan kawasan strategis sebagai pintu masuk wisatawan melalui Bandara Silangit. Penerintah akan memperbesar kapasitas dan sarana pendukung bandara dan maskapai Garuda sudah melayani penerbangan ke Bandara Silangit.

“Kita juga akan mengembangkan kawasan Pantai Muara sebagai pelabuhan yang akan melayani angkutan danau ke sejumlah daerah di pesisir Danau Toba,” sebut Jonny.

Sementara Ketua Yayasan Hineni sebagai pengelola Hotel dan Covention Hall, Fatimah Hutabarat mengatakan, pihaknya tidak hanya menyiapkan sarana penginapan, namun juga sejumlah sarana bagi wisatawan diantaranya Agrowisata Naomi Park (fruit garden) berada di Jalinsum Sibolga-Dalan Natigor Simamate Adian Koting, Taput dan Agrowisata Tanah Perak (out bond).

“Semua ini untuk menyambut kedatangan wisatawan nantinya. Kita sambut program pemerintah mengembangkan Danau Toba,” ujar Fatimah. (W03)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
beritaTerkait
Wabup Lantik 47 Pejabat Administrator, Pengawas, dan Fungsional
Diduga Tipu Anggota Plasma ,Ketua  Koperasi  FKI Mandiri Dilaporkan ke Polisi
Densus 88 AT Sumut dan BBPVP Medan Bersinergi Cegah Penyebaran Paham Radikalisme
NextDev dari Telkomsel Roadshow di Kota Medan, Dihadiri Ratusan Anak Muda
Apes, Usai Transaksi 2 Pemain Sabu - Sabu Dicomot Polisi
Rayakan HLN ke-80, PLN Hadirkan Cahaya Harapan bagi Keluarga di Tapanuli Tengah
komentar
beritaTerbaru